Jumat, 09 Mei 2014

PUISI PESERTA PERHIMAP V




Hanya Untukmu Negeriku 
Oleh: Bagus Dwi Cahyono PGSD B Sore 2012 

Dinegeri ini banyak pulau bertebaran
Lautnya panjang melintang 
Kekayaa alamnya sangat beragam 
Tapi apakah kita bisa mencintai tanah ini 

Kepada kalian yang mengaku memiliki cinta sejati
Kepada kelompok orang yang mengagungkan kemakmuran 
Sudahkah terlintas di benak kita 
Untuk membela harga diri tanah ini 

Mereka di sana berkaca-kaca matanya 
Berpeluh keringat usahanya 
Perjuangan mereka hanya untuk mempertahankan tanah ini 
Untuk generasi yang mencintai setulus hati negeri ini

Dulu, sekarang, dan nanti Garuda nan jaya akan kunanti 
Untuk jalur suci menuju tonggak tertinggi 
Wahai bumi ibu pertiwi kan ku jaga engkau walau raga ini hancur
Walau percikan darah ini bercucuran 

Dan walau mereka berguguran 
Diriku kan tegak Menjagamu sepenuh hatiku
Duhai tanah air kebanggaanku 
Raga beserta jiwa hanya untukmu negeriku 

Samarinda, 25 April 2014

Tidak ada komentar:

Posting Komentar